Friday, 3 May 2013

Tiga tewas, enam luka parah dalam kecelakaan `karambol` di Semarang


Tiga tewas, enam luka parah dalam kecelakaan `karambol` di Semarang - Gara-gara rem bus ngeblong di tanjakan Tanah Putih - Suasana di lokasi kecelakaan maut
Suasana di lokasi kecelakaan maut(Foto: nur sholikin)

LENSAINDONESIA.COM: Kecelakaan `karambol` terjadi di Jl Dr Wahidin Semarang atau tepatnya di Tanjakan Tanah Putih, Jum’at (3/5/2013) siang tadi sekitar pukul 12.45 WIB. Tiga orang dikabarkan meninggal dunia dan enam orang mengalami luka parah, dalam kejadian tersebut. Hingga saat ini Satlantas Polrestabes Semarang masih mengidentifikasi identitas para korban.
Informasi yang dihimpun LICOM, kecelakaan bermula ketika bus PO Nugroho H 1574 AD dari arah selatan mengalami rem blong ketika melewati jalan turunan Tanah Putih arah Java Mall.
Tanpa terkendali laju bus langsung menghantam sejumlah kendaraan yang ada di depannya. Berturut-turut bus yang tak terkendali ini menerjang mobil Mazda H 7026 KA-Nissan Grand Livina H 9435 EA dan Honda Jazz H 9351 UL. Di depan mobil ini ada empat motor yang juga ikutan diseruduk.
Akibat kejadian ini tiga korban langsung tewas di lokasi kejadian. Masing dua pengendara sepeda motor dan sopir Grand Livina. Bahkan sopir Grand Livina yang belum diketahui identitasnya itu belum bisa dievakuasi karena terjepit.
Saat ini petugas dari Polrestabes setempat berupaya mengevakuasi korban untuk dibawa ke RS terdekat di Semarang. Akibat kecelakaan maut ini, arus lalu lintas di sekitar lokasi macet total.@nur

No comments: