Wednesday, 13 March 2013

Cara Mempercepat Koneksi Modem GSM/CDMA




Penggunaan modem eksternal semakin marak dibanding dengan modem internal, selain simple juga bisa dibawa kemana-kemana.
Ada dua macam modem yaitu modem CDMA yang biasa untuk kartu provider dari Flexy, smart /smartfrend, dan esia/aha.
Modem GSM yang biasa untuk provider gsm semisal Indosat, Telkomsel, XL, Axis dan lain-lain. Kalau dihitung biaya untuk internetan cukup mahal, dan terkadang koneksi malah lemot.Sekarang bagaimana cara mempercepat modem CDMA-GSM dan semua jenis modem secara manual agar biaya yang kita keluarkan sesuai dengan koneksi yang kita dapat.
Nah berikut ikutilah langkah-langkah selengkapnya :

Langkah Awal :
1. Dari Control Panel, klik icon Modem.
2. Pada kotak dialog Modem Properties, pilih modem yang akan diubah settingnya dan klik pada tombol Properties3. Pada tab General, ubah Maximum Speed menjadi 1152004. Pindah ke tab Connection dan klik tombol Port Setting.
5. Dari kotak dialog Advanced Port Setting, beri tanda check pada Use FIFO buffers. Kemudian ubah Receive Buffer menjadi 14 dan Transmit Buffer menjadi 16. Lalu klik OK.
6. Klik button Advanced, beri tanda check pada Use Flow Control.
7. Kemudian pilih radio button Hardware. Pada bagian Extra Setting, isi dengan &C1&D2E1Q0V1X4%C0 S7=55 S11=55 S0=0.

Langkah Kedua :
1. Dari Control Panel, klik icon System.
2. Pindah ke tab Device Manager.
3. Pada bagian Ports (COM & LPT), pilih port yang digunakan oleh modem Anda dan klik tombol Properties.
4. Pindah ke tab Port Settings.
5. Pada bagian Bits per second, isi dengan 921600.

Langkah Ketiga :
1. Buka file system.ini yang terletak di C:Windows.
2. Pada bagian [386Enh], tambahkan dengan COM1Buffer=16384. Ubah COM1 dengan port yang digunakan oleh modem.

Langkah Keempat :
1. Klik Start->Run->ketik ”gpedit.msc” (tanpa tanda petik“) Ini akan memunculkan tampilan “Windows Policy”.

 

2. Lalu masuk ke : Local Computer Policy–>Computer Configuration–>AdministrativeTemplates–>Network–>QOS Packet Schedule.


3. Pada tampilan kanan pilih “Limit Reservable Bandwidth”, disitu tertulis “Not Configured” -> doubel klik (ada tampilan baru, “Limit reservable bandwidth Properties”).Apabila ingin tahu keterangannya buka di bagian “Explain”. Di situ tertulis keterangan windows secara default menggunakan 20% bandwidth, lalu ganti dengan 0%, sehingga bandwidth windows menjadi penuh tidak di batasi cuma 20%.


Kemudian Langkah terakhir,
Kelima :Cara mempercepat modem dengan menggunakan software .Cara mempercepat modem dengan menggunakan software, merupakan langkah yang tepat, sehingga di harapkan performa internet akan meningkat menjadi 200%.Dengan menggunakan software ini sudah terbukti bisa bekerja pada semua jenis modem baik modem 14.4/28.8/33.6/56k, modem kabel, modem DSL, ISDN modem, satellite modem, LAN, FIO /t1 /t3 /oc3 /oc12+, dan wireless internet (mobile phone).
salah satu software mempercepat modem yaitu Modem Booster

Silahkan coba dan manfaatkan.
Sumber: http://fhirman-ilham.blogspot.com/2012/12/cara-mempercepat-koneksi-modem-gsmcdma.html

No comments: